Connect with us

Senior

Adam Alis Kangen Latihan Bersama dan Kebersamaan Tim

“Kalau liga menurut saya pribadi memang harus diteruskan. Opsinya bisa tanpa penonton, karena saya juga setuju dilanjut biar bisa latihan bareng, bisa lagi kebersamaan dan bertanding,” ujarnya.

Share Medsos

Gelandang Bhayangkara FC, Adam Alis mengaku lega dengan keputusan PSSI melanjutkan Liga 1 2020 pada Oktober nanti. Hal itu membuat rindunya sedikit terobati karena ada peluang merumput kembali setelah vakum tiga bulan akibat Covid-19.

Menurut Adam Alis, Liga 1 2020 sudah sepatutnya digulirkan kembali, dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Agar lebih aman, opsi tanpa penonton bisa jadi pilihan PSSI dan operator kompetisi.

“Kalau liga menurut saya pribadi memang harus diteruskan. Opsinya bisa tanpa penonton, karena saya juga setuju dilanjut biar bisa latihan bareng, bisa lagi kebersamaan dan bertanding,” ujarnya.

Mantan pemain Arema FC itu juga tidak masalah apabila PSSI menerapkan regulasi anyar, yakni wajib memainkan U-20 pada lanjutan Liga 1 2020. Menurut Adam, hal itu bisa memberikan dampak bagus buat tim, terutama soal regenerasi pemain

“Regulasi U-20 juga hal bagus, biar mereka pemain muda bisa dapat jam terbang,” katanya.

Selama masa vakum Liga 1 2020, Adam Alis menghabiskan waktu dengan kegiatan produktif. Ia kerap menjaga kedai kopi miliknya dan juga mengembangkan YouTube yang dirintis mulai tahun ini.

“Selama pandemi tetap di rumah,  olahraga lalu ada bisnis kopi, selingan buat jagain cafe dan main bola bareng sama teman lalu buat video konten buat YouTube,” ujar gelandang Bhayangkara FC, Adam Malis.

Selain berbisnis, Adam Alis juga tak lupa berlatih selama masa vakum Liga 1 2020. Bersama beberapa pemain Bhayangkara, pemain kelahiran Jakarta itu mulai rutin berlatih bersama di Stadion PTIK, dimana mereka berkumpul dalam dua hingga tiga kali kesempatan untuk berlatih ringan menjaga kebugaran. (***)

Share Medsos

Official Youtube

More in Senior