
Bhayangkara FC berhati-hati menentukan keputusan untuk mengumpulkan pemain jelang dilanjutkannya kompetisi. Sehingga pihak manajemen juga belum bersiap untuk mengumpulkan pemain.
Sebelumnya, PSSI memang resmi memutuskan Liga 1 2020 bakal dilanjutkan. Namun, jadwal dimulainya pertandingan perdana memang belum disampaikan. Saat ini, jadwal tersebut masih digodok oleh PSSI dan PT LIB.
“Kalau Bhayangkara FC belum berkumpul. Masih menunggu kepastian jadwal kick-off Liga 1 2020,” ucap Kombes Pol Sumardji.
Dengan demikian, beberapa pemain Bhayangkara FC berlatih mandiri di Stadion PTIK. Latihan ini didominasi oleh para punggawa asing the Guardian. Mereka adalah Renan Silva, Lee Won-jae, dan Lee Yoo-joon. Pemain yang berdomisili wilayah DKI Jakarta seperti Indra Kahfi Ardhiyasa, Ruben Sanadi, Herman Dzumafo Epandi, Adam Alis dan Sani juga sering ikut latihan yang setiap minggunya 3 kali latihan bersama.
Selain menanti jadwal, Bhayangkara FC juga menuggu kepastian kenaikan dana subsidi. Kombes Pol Sumardji berharap hal tersebut bukan hanya sekadar wacana saja. Sebab, klub sangat bergantung pada dana subsidi untuk biaya operasional tim.
Apalagi bagi Bhayangkara FC, dana subsidi ini bisa menggantikan dana sponsor. Sebab, manajemen mengaku sangat kesulitan dalam mencairkan dana sponsor.
“Kalau Liga 1 mau dimulai, kesulitan kami hanya ada satu. Yakni, terkait dana sponsor. Pertandingan ini kan sebentar lagi dimulai. Sehingga kami kesulitan untuk mencari sponsor,” kata COO Bhayangkara FC, Kombes Pol Sumardji.
Permasalahan ini membuat Bhayangkara FC menggantungkan nasib pada dana subsidi. Sehingga kenaikan nilai hak komersial klub ini benar-benar direalisasikan.
“Jadi, kami berterima kasih kalau dari PSSI ada dana subsidi. Karena memang akan sangat sulit untuk mencari sponsor diwaktu yang dekat ini,” kata Kombes Pol Sumardji, COO Bhayangkara FC dan juga menjabat Kapolres Sidoarjo. (***)

Official Youtube
-
HIGHLIGHTS BHAYANGKARA FC VS PERSELA LAMONGAN LEG 2 | BABAK 8 BESAR PEGADAIAN LIGA 2 2024/2025
-
POST MATCH PRESCON VS PERSELA HOME | BABAK 8 BESAR PEGADAIAN LIGA 2 2024 2025
-
pre match vs persela home
-
Highlights Persela Lamongan VS Bhayangkara FC | Babak 8 besar Pegadaian Liga 2 2024/2025
-
Postmatch Pres Conference VS Persela Lamongan | Babak 8 besar Pegadaian Liga 2 2024/2025
-
PRE MATCH PRESCON VS PERSELA LAMONGAN | BABAK 8 BESAR PEGADAIAN LIGA 2 2024/2025
-
POST MATCH PRESCON VS PSKC |BABAK 8 BESAR PEGADAIAN LIGA 2 2024/2025
-
After Match Story vs PSKC | Pegadaian Liga 2 Babak 8 Beast