Connect with us

Sisi Lain

Catatan Apik Bhayangkara Solo FC di Era Liga 1: Klub dengan Poin Tandang Tertinggi

Dalam tiga musim terakhir di Liga 1, terhitung 2017-2019 (musim 2020 masih ditunda), Bhayangkara FC total mengumpulkan 78 poin saat melakoni laga away. The Guardian bahkan selalu masuk tiga besar untuk tim dengan raihan poin tandang tertinggi.

Share Medsos

Bhayangkara Solo FC membuktikan diri sebagai salah klub terbaik di Liga Indonesia (yang sebelumnya dengan nama Bhayangkara FC). The Guardian memiliki catatan apik sebagai klub dengan perolehan poin tertinggi saat laga andang (away) di era Liga 1 2017-2020.

Dalam tiga musim terakhir di Liga 1, terhitung 2017-2019 (musim 2020 masih ditunda), Bhayangkara FC total mengumpulkan 78 poin saat melakoni laga away. The Guardian bahkan selalu masuk tiga besar untuk tim dengan raihan poin tandang tertinggi.

Pada tiga musim beruntun di Liga 1,  rincian poin tandang Bhayangkara adalah 29 poin (2017), 21 poin (2018) dan 28 pada musim 2019 berdasarkan catatan Statoskop. Dengan raihan poin tandang yang cukup baik, Bhayangkara berhasil menjadi juara Liga 1 2017.

Menariknya, Bali United yang jadi juara Liga 1 musim lalu tidak masuk dalam tiga besar klub dengan raihan poin tandang tertinggi. Justru Bhayangkara yang jadi klub terbaik dalam urusan mencuri poin di markas lawan dengan torehan 28 angka, diikuti Persebaya Surabaya (24 poin) dan Madura United (23 poin).

Disisi lain, selama tiga musim terakhir Liga 1, Bhayangkara FC selalu masuk dalam deretan klub papan atas. The Guardian konsisten diempat besar, bahkan unggul atas klub-klub yang punya sejarah panjang seperti Persija, Persib Bandung, Persipura Jayapura dan lainnya. (***)

Share Medsos

Official Youtube

More in Sisi Lain