
Laga melawan Persela Lamongan cukup berat bagi penyerang Bhayangkara FC, Dendy Sulistyawan. Bagaimana tidak, Dendy harus melawan perasaannya karena Persela merupakan mantan klubnya. Lebih dari itu Kota Lamongan merupakan tempat kelahirannya.
Walaupun demikian, Dendy berjanji akan tampil profesional menghadapi Persela. Memori indah bersama Persela beberapa musim lalu harus dilupakan demi membawa kemenangan untuk Bhayangkara FC.
Bhayangkara FC dijadwalkan akan menghadapi Persela. Laga tersebut merupakan pertandingan tunda pekan keempat Shopee Liga 1 2019 di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (26/6/2019).
“Lawan Persela bagi saya pasti itu pertandingan yang emosional karena Lamongan merupakan tempat kelahiran saya. Tapi sekarang saya sedang membela Bhayangkara FC. Jadi saya akan 100 persen memberikan yang terbaik untuk Bhayangkara FC,” ucap Dendy.
Dendy meminta kepada rekan-rekannya untuk fokus menghadapi Persela. Ia berharap pertandingan nanti bisa berjalan seru dan The Guardian mendapatkan kemenangan.
Pemain berusia 22 tahun itu juga berusaha keras untuk mencetak gol ke gawang Persela. Sampai empat pertandingan yang sudah dilakukan Bhayangkara FC, Dendy belum juga mencetak gol di Shopee Liga 1 2019.
“Untuk gol, pasti akan ada momennya sendiri. Cuma yang terpenting saya fokus, hanya saja kemarin-kemarin mungkin momen peluang saya mencetak gol selalu gagal. Mungkin itu intropeksi saya untuk ke depan dan memanfaatkan peluang sebaik mungkin. Tapi sekali lagi yang terpenting itu kemenangan tim dahulu,” kata Dendy. (MI)


Foto
Road To Final!
Official Youtube
-
PRE MATCH PRES CONFERENCE GRAND FINAL | PEGADAIAN LIGA 2 2024/2025
-
youtube prematch vs pskc home
-
aftermatch story vs persijap | babak 8 besar pegadaian liga 2 2024/2025
-
HIGHLIGHTS BHAYANGKARA FC VS PERSELA LAMONGAN LEG 2 | BABAK 8 BESAR PEGADAIAN LIGA 2 2024/2025
-
POST MATCH PRESCON VS PERSELA HOME | BABAK 8 BESAR PEGADAIAN LIGA 2 2024 2025
-
pre match vs persela home
-
Highlights Persela Lamongan VS Bhayangkara FC | Babak 8 besar Pegadaian Liga 2 2024/2025
-
Postmatch Pres Conference VS Persela Lamongan | Babak 8 besar Pegadaian Liga 2 2024/2025