Connect with us

Senior

Hargianto Fokus Kembalikan Kondisi Fisik

“Bagus sih. Waktu semakin banyak untuk mengembalikan kondisi fisik. Tapi ya konsekuensinya pekan depan pasti pertandingan akan mepet karena penundaan ini,” ucap Hargianto.

Share Medsos

Bhayangkara FC – Gelandang Bhayangkara FC, Hargianto, ingin fokus untuk mengembalikan kondisi fisik pasca libur Hari Raya Idul Fitri. Hargianto mengatakan ia dan rekan-rekannya harus pelan-pelan untuk bisa mengembalikan stamina terbaiknya.

Sebelumnya, tim pelatih Bhayangkara FC memberikan waktu libur sejak 29 Mei sampai 8 Juni 2019. The Guardian sudah mulai berlatih sejak 9 Juni 2019 sebagai persiapan untuk menghadapi PSS Sleman pada pekan kelima Shopee Liga 1 2019 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Jumat (21/6/2019).

“Selama libur, kami tidak begitu saja lepas dari latihan. Kami tetap latihan meskipun sendiri, terkadang juga kami menghabiskan waktu bersama keluarga. Tapi sekarang kami harus pelan-pelan untuk mengejar kekurangan sehingga bisa mengembalikan kondisi fisik ke level terbaik,” ucap Hargianto.

Hargianto melanjutkan, ia tidak terlalu kaget dengan pola latihan yang diberikan tim pelatih Bhayangkara FC pasca libur lebaran. Sebab, selama di rumah, pemain asal Jakarta itu menyempatkan waktu untuk tetap berolahraga.

“Kalau dibilang turun sih tidak tergantung pandangan masing-masing pemain saja. Karena saya selama liburan juga tetap latihan, mungkin intesitasnya agak berkurang. Sekarang kami sudah latihan lagi. Jadi kami harus tanggung jawab,” kata Hargianto.

Hargianto mengambil sisi positif dengan ditundanya pertandingan pekan keempat Shopee Liga 1 2019. Menurutnya, penundaan pertandingan itu membuat pemain Bhayangkara FC bisa fokus berlatih.

Seharusnya dijadwalkan Bhayangkara FC akan menghadapi Persela Lamongan di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Senin (17/6/2019). Namun dikarenakan ada pertandingan timnas Indonesia, seluruh laga pekan keempat Shopee Liga 1 2019 ditunda.

“Bagus sih. Waktu semakin banyak untuk mengembalikan kondisi fisik. Tapi ya konsekuensinya pekan depan pasti pertandingan akan mepet karena penundaan ini,” ucap Hargianto. (MI)

Share Medsos

More in Senior