
Pertandingan Pekan ke-25 Liga 1 antara Bhayangkara FC melawan Borneo FC telah meninggalkan jejak skor 1-1 tadi malam. Coach Paul Munster sangat menyayangkan sekali hasil imbang dilaga ini.
Bhayangkara FC yang tampil mendominasi berhasil unggul terlebih dahulu berkat gol cepat Anderson Salles pada menit keenam. Namun, Bhayangkara FC gagal menjaga keunggulan itu setelah Kei Hirose mencetak gol penyeimbang untuk Borneo FC pada menit ke-51.
Hasil imbang ini memperburuk tren gagal menang Bhayangkara FC menjadi dua pertandingan beruntun. Akhir pekan lalu, Bhayangkara FC asuhan Paul Munster takluk 0-3 dari Bali United.
“Babak pertama kami bermain bagus dan seharusnya kami bisa cetak dua atau tiga gol tapi kurang tajamnya finishing pemain kami jadi kendala. Babak kedua Borneo FC hanya punya satu kesempatan dan itu jadi gol. Secara keseluruhan kami masih bagus karena banyak menciptakan peluang, kami punya 50 poin, kami masih on the track dan kami harus tetap fight,” ujar Paul Munster disaat preskon setelah pertandingan.
Coach Paul Munster juga melihat faktor mental juga jadi salah satu kendala timnya tampil kurang maksimal dan menilai beberapa pemain Bhayangkara FC masih belum memiliki mental juara dan harus terus diasah lagi mentalnya.
“Bisa jadi juga karena ketika mulai masuk pertandingan faktor mental itu bicara besar. Jadi ketika pemain masuk lapangan itu terlihat di lapangan siapa yang fight dan siapa yang kurang kelihatan karena dari beberapa pemain kami masih ada yang belum merasakan menang liga jadi harus kami up lagi,” ujar Coach Paul Munster.
Bukan hanya Coach Paul Munster saja yang menyayangkan hasil imbang ini. Hansamu Yama bek tengah The Guardians ini juga angkat bicara soal hasil ini.
“Ya kami main bagus di babak pertama dan kami banyak peluang tapi sayang kami tidak bisa memaksimalkan menjadi gol. Kami sedikit lengah di babak kedua, baru di pertengahan main bagus lagi,” kata Hansamu Yama.
“Tapi kami tidak kalah di pertandingan ini, kami masih dapat poin. Kami juga masih di track juara dan tidak tahu apa yang terjadi kedepan,” imbuhnya.
Dengan hasil ini maka Bhayangkara FC meraih 50 point dan melorot ke posisi ketiga dibawah Arema dan Bali United. (***)

Official Youtube
-
PRE MATCH PRES CONFERENCE GRAND FINAL | PEGADAIAN LIGA 2 2024/2025
-
youtube prematch vs pskc home
-
aftermatch story vs persijap | babak 8 besar pegadaian liga 2 2024/2025
-
HIGHLIGHTS BHAYANGKARA FC VS PERSELA LAMONGAN LEG 2 | BABAK 8 BESAR PEGADAIAN LIGA 2 2024/2025
-
POST MATCH PRESCON VS PERSELA HOME | BABAK 8 BESAR PEGADAIAN LIGA 2 2024 2025
-
pre match vs persela home
-
Highlights Persela Lamongan VS Bhayangkara FC | Babak 8 besar Pegadaian Liga 2 2024/2025
-
Postmatch Pres Conference VS Persela Lamongan | Babak 8 besar Pegadaian Liga 2 2024/2025