Connect with us

Sisi Lain

PT LIB Undang Klub Hadiri Pertemuan Luar Biasa

PT Liga Indonesia Baru (LIB) mengundang manajemen klub peserta Shopee Liga 1 2020 untuk menghadiri pertemuan luar biasa pada Selasa (13/10/2020)

Share Medsos

PT Liga Indonesia Baru (LIB) mengundang manajemen klub peserta Shopee Liga 1 2020 untuk menghadiri pertemuan luar biasa pada Selasa (13/10/2020). Pertemuan ini digelar untuk membahas lanjutan kompetisi Liga 1 2020. Undangan untuk managemen klub sudah di kirimkan pada Kamis (8/10/2020) yang  bertajuk Extraordinary Club Meeting.

“Sehubungan dengan surat PT Liga Indonesia Baru pada tanggal 30 September 2020 dan memperhatikan rencana persiapan pelaksaan lanjutan extraordinary competition Liga 1 2020, bersama ini LIB mengundang kehadiran pemilik/manajer klub dalam acara Extraordinary Club Meeting Liga 1 2020,” tulis Direktur PT LIB, Akhmad Hadian Lukita, yang menandatangani undangan itu.

Pertemuan luar biasa itu akan digelar di Royal Ambarukmo Hotel, Yogyakarta. Rencananya rapat dimulai pukul 14.00 WIB.

Tidak ada informasi mengenai detail apa saja yang dibahas dalam pertemuan tersebut. Namun, rapat tersebut kemungkinan akan mengambil keputusan tentang status kompetisi Liga 1 2020, apakah dilanjutkan atau dihentikan.

PSSI mengungkapkan harapan supaya kompetisi tetap bisa digelar pada November 2020. Di sisi lain klub-klub juga meminta segera ada kejelasan supaya mereka bisa segera bergerak. (***)

Share Medsos

More in Sisi Lain