Radja diminta kembali ke Jakarta untuk pemulihan kondisi fisik.
PAREPARE – Bhayangkara Presisi Indonesia dipastikan tanpa Radja Nainggolan ketika dijamu PSM Makassar di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Jumat (8/12). Radja diminta kembali ke Jakarta untuk pemulihan kondisi fisik.
Dijamu Juku Eja, Bhayangkara Presisi Indonesia FC tanpa satu pemain asingnya. Radja yang sempat terbang ke Makassar untuk bergabung dalam latihan skuad The Guardian, harus kembali ke Jakarta demi mengembalikan kondisi fisik setelah tiba di Indonesia dari Belgia, Senin (4/12).Dengan tidak bermainnya Nainggolan,
Bhayangkara Presisi Indonesia FC masih akan diperkuat oleh lima legiun asing. Seperti Anderson Salles dan Marcelo Herrera di sekor belakan, Zulfahmi Arifin di lin tengan, dan Matias Mier serta Junior Brandao di linii serang.
“Dia (Nainggolan) tidak bermain besok karena dia kemarin sudah kembali ke Jakarta. Dia mengalami kelelahan makanya kami putuskan untuk dia istirahat saja dan kembali ke Jakarta,” ungkap pelatih Bhayankara Presisi Indonesia FC, Mario Gomez.
Dalam sesi latihan perdana Nainggolan di Bosowa Sport Center, Makassar, Nainggolan terlihat cukup menikmati semua porsi latihan yang dijalaninya. Selama hampir dua jam waktu latihan berjalan, eks pemain AS Roma dan Inter tersebut juga hampir melewati semua sesi latihan yang diberikan tim pelatih. (*)
Official Youtube
-
after match story | Pekan 18 vs Persijap Jepara
-
Full highlights Bhayangkara FC VS Persijap Jepara Leg 2 | Pekan 18 Pegadaian Liga 2 2024/2025
-
prematch vs persijap leg2
-
HIGHLIGHT NUSANTARA FC VS BHAYANGKARA FC LEG 2
-
After match story VS Nusantara United Leg 2
-
POST MATCH VS NUSANTARA FC LEG 2
-
AFTER MATCH STORY VS PSIM YOGYAKARTA
-
FULL HIGHLIGHT PSIM JOGJAKARTA VS BHAYANGKARA FC | PEGADAIAN LIGA 2 2024:2025